April 30, 2024 | BPS Activities
BPS Kabupaten Karanganyar menyelenggarakan Pelatihan Petugas Pendataan Potensi Desa (PODES) 2024 yang dilaksanakan secara Hybrid (online dan offline), Pelatihan online dilaksanakan pada tanggal 24 s/d 25 April 2024, Pembelajaran secara offline yang bertempat di Nava Hotel Tawangmangu.
Pelatihan ini diikuti oleh 35 petugas yang terdiri dari 28 petugas pendata lapangan, 7 petugas pengawas, dibagi menjadi 2 kelas yang terdiri dari 2 orang panitia dan 2 Instruktur Daerah. Instruktur Daerah pada pelatihan Petugas Survei Podes 2024 kelas A adalah Agustin Siti Aminah, S.ST., M.Stat, Statistisi Ahli Muda BPS Kabupaten Karanganyar, sedangkan Instruktur Daerah pada pelatihan kelas B adalah Warsidi, S.ST., M.Si, Pranata Komputer Ahli Muda BPS Kabupaten Karanganyar. Pelatihan ini diselenggarakan untuk membekali para petugas terkait pemahaman konsep, definisi, metodologi pengumpulan data dan beberapa hal lain yang nantinya akan diaplikasikan dalam melakukan pendataan di lapangan.
Pendataan PODES 2024 merupakan pendataan yang menghasilkan indikator penting Pembangunan Desa yaitu Indeks Desa dan Indeks Kesulitan Geografis (IKG). Dukungan dan kolaborasi aktif dari pemerintah daerah, baik tingkat desa/ kelurahan, kecamatan, dan kabupaten/kota, sangat diperlukan dalam proses pendataan Podes 2024. Diharapkan data Podes 2024 lebih tepat, valid dan bermanfaat bagi pembangunan Kabupaten Karanganyar.
Related News
Pendataan Potensi Desa (Podes) 2024 Untuk Data Desa yang lebih berkualitas
Pelatihan Calon Petugas Survei Ekonomi Pertanian (SEP) 2024
Evaluasi Kegiatan Pendataan Podes 2024
Pelatihan Petugas Lapangan Survei Industri Mikro dan Kecil (VIMK) Triwulanan Tahun 2024
Pelatihan Survei Harga Produsen 2024
Evaluasi Kegiatan Pendataan Podes 2024 Tahap Dua
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Karanganyar Jl Majapahit No 11.B
Telp (62-271) 495047
Faks (62-271) 495047
eMailbox : bps3313@bps.go.id
About Us